About Me
Assalamualaykum warahmatullah wabarakatuh
Hai, saya eskaningrum. Kamu bisa panggil saja Eska/Echa/Momecha. Saya istri dari seorang abdi negara dan ibu dari dua orang puteri. Saya dan suami perantau dari Jawa Tengah yang saat ini tinggal di Depok, Jawa Barat.
Saat ini aktivitas saya lebih banyak di rumah saja, call me stay-at -home-mom meskipun sesekali saya juga bekerja baik full time maupun part time. Pekerjaan yang biasanya saya geluti yaitu sesuai dengan background pendidikan saya, Public Health alias kesehatan masyarakat. Saya tertarik dengan isu kesehatan ibu dan anak, juga topik terkait gizi masyarakat. Hampir sembilan tahun lamanya saya bekerja sebagai asisten peneliti di sebuat pusat studi sebelum akhirnya saya memutuskan untuk resign dan menjadi freelancer.
Blog ini saya buat di tahun 2016 sebagai ruang rasa untuk menyalurkan hobi menulis saya. Tagline “It’s about a Mom’s Life” yang tersemat pada blog ini mengarahkan isi blog ini pada kehidupan seorang Mommy. Kamu mungkin akan familiar dengan beberapa tokoh yang sering saya sebutkan dalam postingan blog ini, yaitu Mas Ry (suami saya) dan dua puteri saya yaitu Halwa dan Amira. Di blog ini juga, kamu akan banyak menemui tulisan curhat kehidupan, pengalaman, review produk, atau ulasan dari sisi kehidupan saya.
Saya akan berbagi tentang apa saja yang pernah saya lalui dan segala sesuatu yang saya sukai (selama itu tidak bertentangan dengan idealisme dan hati nurani). Harapan saya, semoga blog ini dapat terus berkembang dan bermanfaat untuk banyak orang. Semoga juga, saya nggak malas untuk memposting up-to-date artikel di blog ini, he he he…
Salam kenal untuk semuanya dan terima kasih sudah mampir di blog saya.
-SKA-
Salam kenal, Mbak Eska. Kita ketemu kemarin di workshop SEO lalalaway.com
Blog-nya informatif sekali.
Salam, https://jelajahlangkah.wordpress.com/
Great web site you have here.. It’s difficult to find good quality writing like yours these days. I seriously appreciate individuals like you! Take care!!
Semogaa ilmu selalu bermanfaat bagi semua…blog mbagi imformasi ya makk
Assalamu’alaikum, salam kenal mbak Eska, nemu blog mbak pas google perkara Perpustakaan Depok, matur suwun ya
o1lukj