
Review Best Western Premier The Hive Hotel
Bismillah
Postingan saya kali ini mau bercerita tentang pengalaman staycation saya dan review Best Western Premier The Hive Hotel. Selama berkecimpung di dunia blogger, saya ingin sekali dapat invitation untuk staycation di hotel. Kalau pengalaman saya menginap di hotel dan apartemen sih sebenarnya sudah sangat sering, baik hotel di wilayah perkotaan, pelosok, atau luar negeri. Akhirnya, undangan untuk staycation di hotel bintang 5 Jakarta Timur pun datang di bulan Ramadan kemarin.
Pertengahan Mei lalu, sepulang dari umroh rasanya badan masih perlu beradaptasi dengan cuaca, waktu, dan rutinitas sehari-hari. Jetlag masih sangat terasa. Namun, hanya berselang sehari setelah tiba di tanah air, saya angkat koper lagi buat menginap di Best Western Premier The Hive Hotel.

Sore itu saya berangkat bertiga dari rumah bersama suami dan si kecil Halwa. Sebenarnya waktu check-in mulai pukul 14.00 WIB, tapi kami sengaja berangkat sore dari Depok agar setibanya di sana pas dengan waktu berbuka puasa. Setiba di hotel, saya agak bingung karena wujud hotelnya koq tidak terlihat ya. Biasanya saya akan langsung mendapati lobi dan resepsionis. Tapi sepanjang mata memandang, saya hanya mendapati deretan restaurant. Malah yang paling eye-catching adalah Starbuck yang terletak di dekat pintu masuk. Well, ternyata lobby hotel ada di lantai 5, hehe.




Kami bertiga langsung menuju ke lantai 5 untuk check in. Halwa terlihat senang sekali melihat kolam renang dengan airnya yang biru jernih di samping lobby. Tapi karena waktu sudah mendekati jam berbuka puasa, kami urung mengikuti keinginannya untuk nyebur di kolam renang.


Hotel Best Western Premier The Hive
Best Western Premier The Hive adalah hotel bintang 5 yang berada di bawah managemen hotel chain terbesar dunia, Best Western International. Hotel di Cawang ini memiliki 22 lantai, 191 kamar, dan berbagai fasilitas. Di lantai 3, kami bisa mendapati Meeting Room, Business Center, Bhuvana Spa Lux, dan Fitness Center. Di lantai 5 yang juga merupakan lobby hotel, terdapat front desk, Heather Resti, Buckwheat Bakery, dan Miele Bar & Lounge. Kamar-kamar hotelnya sendiri berada di lantai 6 – 21. Kami nggak sempat naik ke lantai 22 yang terdapat Executive Floor dan Imago Casual Dining.
Hotel dekat Halim Perdanakusuma ini berlokasi strategis di Jalan D.I Panjaitan Kav 3 – 4, Jakarta Timur. Hanya perlu 10 menit perjalanan dari Bandara Halim Perdanakusuma menuju hotel ini. Kalau dari Stasiun Cawang hanya butuh beberapa menit saja untuk sampai di hotel ini. Best Western Premier The Hive ini lokasinya juga dekat dengan pusat perbelanjaan Kota Kasablanka, kantor pemerintahan, dan area industri. Jadi, menginap di hotel ini cocok lah untuk keperluan bisnis ataupun sekadar bersantai ria.
Kalau kamu ke sini, nggak usah khawatir susah mencari makan karena di lantai dasar kamu bisa menemukan sederetan restaurant dan kafe. Kalau dari lantai dasar kita naik escalator ke atas, terdapat FoodRunway yang menyediakan berbagai macam makanan, tinggal pilih saja mau makan apa. Kemarin saya ke sana nggak terlalu ramai sih FoodRunway ini. Di lantai yang sama ada juga Indomart, ATM Mandiri, dan ATM BRI.



Buat kamu yang menginap dengan durasi waktu lama dan perlu laundry, di hotel ini juga menyediakan laundry service. So, nggak perlu khawatir dengan tumpukan baju kotor.
Review Kamar Hotel Best Western Premier The Hive
Kami mendapat kamar di lantai 15. Ketika jendela dibuka, pemandangan yang terlihat adalah apartemen yang menjulang tepat berhadapan dengan kamar kami. Kami pun bisa melihat kolam renang yang terletak di lantai 5.

Kamarnya sendiri cukup luas dan bersih dengan beberapa lampu kamar. Untung saja lantainya nggak dilapisi karpet karena suami dan anak saya agak alergi dengan debu karpet. Di sisi depan jendela ada meja kecil dan satu kursi empuk untuk bersantai. Di ujung kamar tersedia juga meja kayu panjang dan kursi kerja. Yeay, jadi saya bisa mengetik dengan nyaman di hotel. Oh ya fasilitas free wifi nya juga oke nih.


Di dalam lemari pendingin sudah disediakan juga mini bar, tapi kami nggak pernah mengambil makanan dari situ ya karena harganya pasti cukup mahal dibanding harga normalnya, kami memilih membawa makanan sendiri dari luar atau jajan di Indomart saja. Water heater, kopi, dan tehnya juga lengkap tersedia.

Kamar mandinya nggak ada bath tube! Hehe, sebenarnya kami ini suka banget kalau ada bath tube di kamar mandi biar bisa berendam manjah haha. Tapi saya suka dan nyaman dengan kamar mandi dan fasilitas di dalamnya.


Pengalaman Menginap di Hotel Best Western Premier The Hive
Overall kamar hotelnya nyaman, stafnya ramah, fasilitasnya cukup lengkap. Saya suka menginap di Hotel Best Western Premier The Hive ini meskipun nggak sempat mencicipi berenang di kolam renangnya karena memang badan kami masih capek dan jetlag sepulang dari umroh. Kami memilih tidur di sisa hari untuk saving energi.


Karena lokasi hotel ini tepat di pinggir jalan raya, suara keramaian kendaraan berlalu lalang nggak pernah ada habisnya. Kalau saya pribadi prefer kamar hotel yang kedap suara dan tenang, tapi di hotel Hotel Best Western Premier The Hive ini meskipun menurut saya riuh kendaraan, saya tetap bisa menikmati tidur dengan durasi cukup lama, haha.
Review Heather Restaurant di Hotel Best Western Premier The Hive
Yang paling saya suka adalah saat mengeksplor makanan di Heather Restaurantnya. Menu utama, dessert, minuman, roti, dll di hotel ini rasanya enakk dan nggak membosankan. Cobain sendiri deh.



Waktu itu saat jam sahur, pengunjung hotel sudah memadati restaurant. Kami agak kesulitan mendapatkan meja yang kosong. Ya sudah kami nebeng saja dengan pengunjung yang bangkunya masih kosong untuk diduduki. Oh ya, waitressnya sibuk banget mondar-mandir angkat piring kotor dan me-refill menu makanan jadi saya sih bisa memaklumi kenapa piring-piring kotor nggak segera diangkat meskipun orang sudah selesai makan.


Nah, sekian ya pengalaman dan review saya saat menginap di The Hive. Untuk info lebih lanjut tentang hotel tersebut, silakan langsung saja menuju media sosial atau websitenya:
Best Western Premier The Hive – Jakarta
Alamat : Jl. DI. Panjaitan Kav. 3-4, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13340
Reservasi : (021) 29821888
Whatsapp : 0811-8138-808
Website : www.bwpremierthehive.com
Facebook : BWPREMIERTheHive
Instagram : @bwpthehive
Twitter : @bwpthehive
Youtube : youtube.com/c/bwpthehive
Blog : https://infothehive.blogspot.com
39 thoughts on “Review Best Western Premier The Hive Hotel”
Coba nggak pas baru pulang umroh Mak, pasti akan terasa lebih seru lagi staycationnya.
Makanannya kayaknya enak euy.
Alhamdulillahhh dapat undangan staycation di hotel bintang 5 ya mbak
Mupeng juga dahh pen dapat undangan pisan,m ehh wkwkkw
Oh iya Best Western Premier The Hhive Hotel beneran nggak asing banget ya mbak. Dan yg bikin unik untuk tempat resepsionisnya di lantai 5 itu hehehehe…
Makasih buat sharingnya Mbak ^_^
BWP The Hive ini memang layak coba banget. Aku udah kepo-in akunnya dari sejak temen2 mulai review hotel ini. Dari segi fasilitas lengkap banget, cocok buat keluarga. Dari segi kenyamanan juga oke. Kebayang bakalan nyenyak banget bobok di sana.
SUka kepo kalau lewat sini, ternyata nyaman ya kayaknya Mak. Mana makanannya banyak pilihan, yumm 😀
Hotel Best Western d kota manapun selalu cucok meyong ya mba.
So happy bisa staycation yak
Apa sih yg gak dipunyai Jakarta? Apa aja ada, apa aja bisa dinikmati di Jakarta. Yang penting dompet tebel, hehehe… Bethayal dpt undangan utk stacation di hotel The Hive ini.
Hotelnya oke dan kece pas banget lah buat kita liburan staycation disini ya mak
Menyenangkan memang menginap di hotel 5 stars ini. Bersyukur jadi blogger apalagi yang banyak dapat kesempatan ke luar kota dan staycation begini.
Saya sendiri pernah dapat pengalaman menginap di 7 stars hotel jadi pengen lagi hahahha (mupeng)
Pantesan ya tidur nyenyak meskipun masih denger lalu lalang kendaraan soalnya fasilitasnya nyaman dan oke banget. Apalagi kondisi capek ya dengan kasurnya juga empuk banget ya kak. Best review, lengkap banget
Aku pernah menginap di Best Western Solo, menyenangkan. Kalau dari foto-foto Eska, kurang lebih sama menyenangkannya dengan yang di Jakarta. Kamarnya luas dan nyaman, fasilitasnya juga lengkap. Sarapannya juga pasti standard bintang 5 lah ya biasanya enak dan banyak pilihan. Nah kalau yang di Jakarta, aku suka karena banyak tenant-tenant makan di bawahnya, secara aku kalau nginep di hotel bintang 5 biasanya niat emang untuk leyeh-leyeh jadi gak pengen keluar hotel jauh-jauh. Sisanya ya nyantai aja nikmati fasilitas hotel.
Wah deket hotel banyak tempat nongkrong, asyique banget. Ternyata bulan puasa pun pengunjung hotel tetep rame yah.
Kamarnya luas ya. Sayang kolam renangnya nggak dicoba. Kami kalau ke hotel wajib ada kolam renang yg luas karena sehari-hari jarang ada waktu utk berenang
Lihat foto2nya sudah kebayang nyamannya. Apalagi lihat deretan menunya pas sahur…lemgkap banget ya.
Makasih reviewnya mba
Wihh nyaman banget ya mba.. kalau ada koman udah deh anak2 betah..
Wah mantab banget ini Best Western Premier The Hive..lebih keren dari Best western solo baru tempat saya biasa menginap kalau pengen staycation
Wah..kubelum pernah staycation pas puasa begini. Ayik juga keknya, sahur di hotel yaak.
Bisa nih dicoba kapan-kapan staycation di Best Western Premiere The Hive…
Alhamdulillah ya Mbak, pasca Umroh lanjut staycation di Hotel Best Western Premier The Hive.
Saya belum pernah dpt undangan staycation (gak ada yg nanyak).
Staycation di hotel bintang 5 spt Best western ini yaaaa sesuatuuu banget (mupeng).
Secara keseluruhan, baca review Best Western Premier The Hive ini rekomendasi banget ya apalagi dekat dengan bandara. Kalau orang dari luar kan butuh banget penginapan buar rebahan sebelum lanjutin perjalanan. Fasilitas lumayan lengkap juga
Mba, aku nginep di kamar yang itu juga. Bener gak ya soalnya lukisannya sama persis. Yang di sebelah kanan dan ada connecting door.
Looks like a great hotel to try for staycation. I haven’t really got a chance to explore hotels in Jakarta
Wah, asyik banget ya kayaknya staycation di BWP The Hive ini. Kamarnya nyaman. Fasilitasnya lengkap. Makanan-makanannya juga kayaknya enak-enak. Semoga berkesempatan staycation di sana juga. 🙂
Aku pengen lagi nginep di sini, tapi sama anak-anak. Kemarin nginep di The Hive bareng makmin KEB dan puas banget servicenya.
wahh keren banget nih Best Western.. pengen juga staycation disini.. bareng bocah.. ada kolam renangnya ya..
Kayaknya kamarnya nyaman bgt yaaa.
Aku blm pernah kesini nih, padahal gak jauh dr rumah 😀
Btw, lobbynya ada di lantai 5 toh..
You’re so awesome! I do not think I’ve read through something like this before. So great to discover someone with a few original thoughts on this issue. Really.. thanks for starting this up. This site is something that is required on the web, someone with a bit of originality!
Top site ,.. amazaing post ! Just keep the work on !